hei malam telah datang mengapa masih duduk di emperan
menyenandungkan lagu lagu yang hanya kau sendiri yang tahu
seseorang di ruang tamu masih menunggu kamu datang masuk
menunggu sapaanmu yang lembut menunggu sorot mata yang tak pernah terbalas
asap rokoknya memanjati tembok dimana kupu kupu terpenjara sinar dalam ruang dan gusar
ia berontak menabrak dinding dinding tak terpecah dan kelihatan bodoh olehmu yang sedikit berpikir
lubang angin akan membebaskannya juga seseorang menenggelamkan dirinya di emperan
dengan senandung dengan gumam untuk seseorang yang tak pernah diketahui kapasitasnya
bener kau hanya memboroskan waktu membuang tenaga dan asu
maret 2003
Tidak ada komentar:
Posting Komentar