suatu MAKA tak berhati
Memang ...
aku bermain dengan kata
tak gamang ...
kau anggap muna
Benar ...
aku bermain kata
bisa jadi dia
aku, mereka
dan bukan siapa-siapa
Kata terhambur hambur
terlihat kabur
kau anggap kubur
barang busuk dari dubur
Aku kau buat peta
hanya dengan periksa bahasa
kau bukan jaksa
kau tidak tahu apa-apa!
Mengapa mencela
tapi siap berlalu ?
Mengapa tertawa
tapi tangan mengepal batu ?
Begini saja
aku Samadi di gua kata
kau hidup di luar sana
aku disini dengan mereka.
(dipersembahkan khusus buat para "pengkotbah" tak berhati).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar